Sobat, hafal al-qur'an adalah anugerah luar biasa yang Allah SWT karuniakan kepada orang-orang terpilih. bahkan, karunia itu tidak berkurang bagi mereka yang sedang berjuang menyelesaikan hafalannya.
Sobat, setiap penghafal memiliki target yang harus diselesaikan. Baik itu target harian, mingguan, atau bulanan yang harus disetorkan kepada ustad masing-masing. Dalam proses mengejar target itu, tentu semangat kita harus senantiasa terjaga dan tidak boleh kendor. Tapi, tahukah sobat, bahwa menghafal tidak hanya sekedar membaca, mengulang, mengingat, lalu menyetorkannya kepada ustad, lebih dari itu terdapat hikmah yang sagat besar yang tersembunyi dibalik aktivitas kita menghafal al-qur'an, "sudahkan kita mengamalkan apa yang disebutkan dari setiap ayat yang kita hafal di kehidupan kita sehari-hari?"
Sobat, jadikan pertanyaan itu sebagai alat muhasabah diri. Akankah kita menjadi hafidz yang handal tapi luput dari mengamalkan al-qur'an itu sendiri? sobat, sesunggguhnya orang-orang yang menghafal al-qur'an memiliki kedudukan mulia di sisi Allah SWT, tapi ketahuilah bahwa dari sekian banyak pengahafal Al-qur'an tentu tidak sama antara penghafal al-qur'an yang menghafalnya dengan hati (baca:mengamalkannya) dengan pengahafal al-qur'an yang dimulut saja.
Semoga bermanfaat, semangat menghafal!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar